Sanjay Dutt Jadi Bintang Baru Karan Johar

Sanjay Dutt Jadi Bintang Baru Karan Johar Sanjay Dutt @topnews.in

Kapanlagi.com - Sepertinya Karan Johar telah menemukan bintang favorit baru. Sutradara yang selama ini dikenal mudah ditebak soal casting pemain ini tampak mulai melirik Sanjay Dutt. Pasalnya, setelah dikontrak membintangi film AGNEEPATH, Dutt dikabarkan akan segera muncul lagi dalam film Karan lainnya.Sebagaimana dilansir dari indiatimes, dalam waktu dekat, Dutt dikabarkan akan segera muncul dalam film terbaru berjudul STUDENT OF THE YEAR yang juga dibesut oleh Karan Johar. Walaupun nantinya hanya ditempatkan sebagai cameo, namun besar kemungkinan Karan akan semakin banyak mengeksplorasi akting Dutt ke depannya."Saya sedang bekerja untuk film pertama David dan dia yang akan menyutradarai rumah produksi pertama saya. lalu saya akan berperan sebagai cameo dalam debut penyutradaraan anak laki-laki David, Rohit dalam film DESY BOYZ. Dan sekarang saya dengar Karan punya 2-3 adegan dalam filmnya yang menyertakan saya," ungkap Dutt.Memang, dalam industri film, fenomena seperti ini banyak dijumpai. Sebagaimana Shahrukh Khan yang selalu menjadi langganan dalam setiap film yang diproduksi Dharma production, Karan Johar pun juga cenderung selalu memilih artis yang itu-itu saja untuk filmnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(tsi/ris)

Rekomendasi
Trending