Soal Pernikahan Putrinya Dengan Nick Jonas, Begini Jawaban Ibu Priyanka Chopra

Penulis: Wulan Noviarina Anggraini

Diterbitkan:

Soal Pernikahan Putrinya Dengan Nick Jonas, Begini Jawaban Ibu Priyanka Chopra Priyanka Chopra ©AFP

Kapanlagi.com - Sejak ketahuan pacaran, Priyanka Chopra dan Nick Jonas selalu tampil mesra di manapun mereka berada. Meski belum mengakui secara resmi kepada publik, namun Priyanka dan Nick sudah saling memperkenalkan ke keluarga masing-masing.


Priyanka pun sudah membawa Nick Jonas pulang dan bertemu dengan ibunya, Madhu Chopra. Mereka makan malam bersama di sebuah resto di Mumbai beberapa pekan lalu yang kemudian menimbulkan rumor tentang pernikahan Nick dan Priyanka.


Namun ketika ditanya mengenai masalah pernikahan ini, Madhu memberikan jawaban mengambang. Ia tak membenarkan, namun juga tak membantah jika putrinya hendak menikah.


Madhu Chopra ketika menemani Priyanka dan Nick makan malam di India ©manav.manglaniMadhu Chopra ketika menemani Priyanka dan Nick makan malam di India ©manav.manglani

"Kalian berpikir seserius itu (hubungan mereka)? Kalau kalian pikir begitu, ya kami akan serius juga (tentang hubungan Priyanka dan Nick)," jawab Madhu seperti dilansir dari Bollywoodlife.com baru-baru ini.


Madhu sepertinya sengaja memberikan jawaban mengambang karena banyak hal. Salah satunya diduga karena usia Nick yang jauh lebih muda daripada Priyanka. Selain itu, keduanya juga berbeda budaya.


Meski demikian, Madhu tak menolak kehadiran Nick Jonas di dalam kehidupan Priyanka. Ia memberikan kebebasan penuh kepada putrinya untuk memilih siapa pasangannya, yang jauh lebih muda sekalipun.


(Ashanty berseteru dengan mantan karyawannya, dirinya bahkan sampai dilaporkan ke pihak berwajib.)

(kpl/phi)

Rekomendasi
Trending