Michael Bay: Aku Sudah Tinggalkan 'TRANSFORMERS'!
MIchael Bay
@RETNA
Kapanlagi.com - Setelah Jason Statham memberikan konfirmasi yang menampik dirinya akan akan menggantikan Shia LaBeouf dalam dua sekuel TRANSFOMERS berikutnya, kali ini giliran sutradara Michael Bay. Sutradara berusia 46 tahun tersebut menegaskan bahwa dirinya tidak akan kembali ke TRANSFORMERS 4 dan 5.
"Saya tidak merasa pernah berdiskusi dengan Paramount tentang T4 dan T5 seperti yang telah diberitakan. Saya sedang memikirkan untuk mengerjakan proyek lain," tulisnya, sebagaimana dilansir dari aceshowbiz.
Michael Bay
Terkait dengan berita tentang keterlibatannya di TRANSFORMERS tersebut, Michael sendiri juga mengaku tidak tahu bagaimana gosip tersebut bisa tersebar tanpa kendali. Berita tersebut pertama dikabarkan oleh variety, yang juga mengabarkan bahwa dua sekuel selanjutnya tersebut akan dibuat secara berkelanjutan untuk menghemat biaya.
"Saya tidak tahu bagaimana semua itu berawal. Semuanya orang membaca. Seseorang kemudian memberitahuku tentang ini. Internet itu tempat yang berbahaya. Banyak sekali sesuatu di dalamnya," lanjutnya.
Michael Bay juga menjelaskan bahwa saat ini dirinya sedang fokus dengan proyek pribadinya yang berjudul PAIN AND GAIN. Menurut pria yang juga menyutradarai film ARMAGEDON tersebut, proyek barunya ini akan diproduksi dengan budget rendah, namun dikemas dengan ringkas dan lucu.    Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(ace/ris)
Riswinanti Permatasari
Advertisement
