'THE WOLF OF WALL STREET' Rilis Gambar-Gambar Baru

'THE WOLF OF WALL STREET' Rilis Gambar-Gambar Baru dok. Appian Way

Kapanlagi.com - Film THE WORLD OF WALL STREET yang dibintangi oleh Leonardo DiCaprio telah merilis beberapa gambar-gambar baru di internet. Karya terbaru Martin Scorcese ini menceritakan tentang bankir Jordan Belfort yang berkerja di Wall Street.Jordan Belfort naik daun dalam pekerjaannya melalui cara yang ilegal dan keterlibatannya dengan narkoba dan ketergantungan alkohol. Belfort diperankan oleh Leonardo DiCaprio. Dalam gambar pertama terlihat sosok Belfort memegang gelas wine dan berdiri di atas kapal.

Leonardo DiCaprio sebagai tokoh utama film.Leonardo DiCaprio sebagai tokoh utama film.
 
Sedangkan gambar kedua menampilkan Belfort bersama teman dekatnya sekaligus rekan kerjanya Donnie Azoff (Jonah Hill). Keduanya bakal bermain bersama dengan bintang papan atas lainnya seperti Matthew McConaughey, Jon Favreau, Jean Dujardin, Margot Robbie dan Rob Reiner.
Jonah Hill dan Leonardo DiCaprio sebagai dua tokoh utama.Jonah Hill dan Leonardo DiCaprio sebagai dua tokoh utama.
Sang sutradara Scorsese mendeskripsikan film terbarunya ini sebagai dongeng seru tentang kerakusan dan juga sifat alami manusia. Film ini bakal dirilis pada 15 November 2013 di Amerika Serikat dan seluruh dunia.
#Berita menarik lainnya

 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(dgs/dka)

Rekomendasi
Trending