Jempol Bengkak, Kate Moss Dilarang Konsumsi Minuman Keras

Kapanlagi.com - Kate Moss kini dilarang menegak minuman keras setelah mengalami infeksi di jempol kakinya. Model berusia 35 tahun ini kabarnya harus minum antibiotik.Moss mengalami infeksi kaki saat melakukan pedicure di Amerika. Sebuah sumber yang dikutip surat kabar Inggris, The Sun mengatakan, "Kate membayangkan memanjakan diri sendiri saat pergi ke New York untuk meluncurkan label busananya, Topshop,""Biasanya dia menggunakan salon kecantikan di hotel berbintang lima tempatnya menginap. Tapi kali ini dia memutuskan mengunjungi salon terkenal di Pecinan. Dia menyesali keputusannya sekarang pasalnya kuku-kuku di jempol kaki kanannya jadi berwarna kuning. Dan malah jadi bengkak serta terlihat jelek," tambah sumber ini.Ā Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(msc/erl)

Rekomendasi
Trending