Liam Gallagher Tolak Main Film
Kapanlagi.com - Liam Gallagher membantah keras saat ia digosipkan akan pindah ke New York untuk merintis karir sebagai bintang film. Meskipun begitu, Liam tak menyangkal bahwa ia akan pindah ke negeri Paman Sam."Pindah ke New York adalah langkah ke depan buatku. Tidak, aku tidak akan mencoba berakting," ungkap Liam. Liam memang berencana untuk pindah ke New York, namun saat ini ia masih menunda keberangkatannya itu hingga anaknya lulus sekolah."Aku sering mendapat tawaran untuk menjadi sesuatu yang bukan diriku. Aku cuma mau pindah ke tempat di mana aku bisa menjadi diriku," papar Liam Gallagher menanggapi gosip ini.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ctm/roc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
