Nekat Bugil di Vogue Italia, Kendall Jenner Umbar Segalanya

Nekat Bugil di Vogue Italia, Kendall Jenner Umbar Segalanya
Kendall Jenner © AFP

Kapanlagi.com - Kiprah Kendall Jenner di dunia modelling memang sudah tak diragukan lagi. Di usianya yang masih 23 tahun, Kendall sudah sukses berstatus sebagai supermodel dan menjadi model dengan bayaran tertinggi di dunia selama 2 tahun berturut-turut, 2017 dan 2018 kemarin.


Tidak hanya bermodalkan pesona kecantikan dan popularitas yang dimilikinya, bakat modelling yang dimiliki Kendall Jenner juga menjadi faktor utama kesuksesannya saat ini. Terbukti, ia selalu profesional dalam setiap pekerjaan yang diberikan padanya.


Melenggang di atas runway hingga menjalani photoshoot sudah menjadi makanan sehari-hari untuknya. Yang terbaru, Kendall telah menjadi model untuk cover majalah Vogue Italia untuk edisi bulan Februari ini.

1. Umbar Bagian Pribadi

Kendall nekat bugil di photoshoot terbarunya © Vogue Italia

Tanpa diduga-duga, Kendall Jenner nekat berpose bugil untuk Vogue Italia. Bintang Keeping Up With the Kardashians ini sama sekali tak segan mengumbar kemolekan tubuhnya tanpa mengenakan sehelai benang pun.

Berpose membelakangi kamera, kakak Kylie Jenner ini muncul dengan hanya memakai sarung tangan berwarna kuning, stocking transparan, dan high heels. Nggak heran kalau bagian pribadinya benar-benar terlihat dengan sangat jelas.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Tampil Classy & Bikin Pangling!

Kendall tampil beda di cover majalah Vogue © Vogue Italia

Penampilan Kendall di photoshoot kali ini memang lebih berani daripada biasanya. Selain itu, ia juga muncul dengan riasan makeup dan gaya rambut bernuansa classy dan jadul abis. Lihat saja bagaimana eye look-nya yang biru mencolok dan dress yang dikenakannya di cover majalah tersebut.

Pemotretan kali ini dilakukan Kendall bersama salah satu fotografer favoritnya, Mert Alas dan Marcus Piggott. Fotografer yang dikenal sebagai duo ini berhasil mengabadikan pesona supermodel dalam diri Kendall lewat jepretan magisnya. Keren!

(Lama tak terdengar kabarnya, komedian senior Diding Boneng dilarikan ke Rumah Sakit.)

(kpl/sry)

Rekomendasi
Trending