Adrian Maulana Tetap Bulan Madu ke Bali

Adrian Maulana Tetap Bulan Madu ke Bali Adrian Maulana

Kapanlagi.com - Gempa di Denpasar, Bali yang terjadi beberapa hari lalu, tidak menyurutkan niat aktor Adrian Maulana untuk berwisata ke pulau Dewata. Bersama sang istri, mereka berencana bulan madu kedua di Alam Ubud Resort, tempat yang pernah menjadi lokasi bulan madu pertamanya."Kalau bicara Ubud, saya dulu setelah menikah berbulan madu memang di sana. Lucunya, 10 tahun kemudian, saya akan kembali berbulan madu di sana. Saya suka sekali Bali, dibanding yang lain. Ubud memiliki satu daerah yang berbeda," ujar Adrian Maulana saat ditemui di kawasan Pejaten Barat, Jakarta, Senin (17/10/2011).Saat disinggung soal gempa, Adrian mengungkapkan kalau semua kejadian sudah diatur oleh Yang Maha Kuasa. Apalagi gempa terjadi bukan hanya di Bali melainkan bisa di mana saja."Kita sih bukannya nggak menghiraukan soal gempa itu. Tapi bukannya kita harus takut dengan resiko itu. Kita ke luar rumah pun bisa terjadi seperti itu. Namun saya menyisiatinya dengan tidak tinggal di daerah yang tidak terlalu dekat pantai," ujar aktor tampan ini.Dengan bulan madu keduanya itu, Adrian berharap bisa mendapatkan anak kedua. Sengaja memang bulan madunya ini untuk memberikan adik bagi Sharla Martiza Maulanaputri."Waktu ke sana bisa dapat anak, mudah-mudahan bisa dapat juga setelah pulang nanti. Kebetulan sekarang baru dipercayai satu orang putri," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/dar)

Rekomendasi
Trending