Anita Hara Anggap Off Air Lebih Menjanjikan

Anita Hara Anggap Off Air Lebih Menjanjikan Anita Hara Foto: Gumay

Kapanlagi.com - Berawal dari bintang iklan, Anita Hara kini menekuni berbagai profesi. Selain main sinetron SUAMI-SUAMI TAKUT ISTRI, Anita juga sedang mempersiapkan album barunya. Selain mendulang tenar di layar kaca, Anita juga menjalani karir off air, yang menurutnya lebih membawa keuntungan.Anita menjalani berbagai kesibukan akhir-akhir ini, tapi fokus utamanya adalah album baru. "Promo album perdana aku lebih difokuskan ke sana. Lebih banyak off air, banyak ke daerah juga jadi guest star, MC sekalian nyanyi," terang Anita soal kesibukannya. Saat ini dia juga sibuk jadi presenter infotainment KASAK KUSUK di SCTV, jadi pembawa acara F1 di Global TV dan berperan di sinetron SUAMI-SUAMI TAKUT ISTRI.Anita lebih banyak membawakan lagu-lagu ST12 dan Vina Panduwinata saat off air. Tapi kini dia bersiap membawakan lagunya sendiri. "Single yang pertama Dasar Cowok, yang kedua aku baru mau ambil antara lagunya ST12 atau lagunya mama Vina (Panduwinata). Kalau lagunya Charlie semua orang sudah tahu lagu-lagunya dia lagi hit banget. Kalau lagunya mama Vina ini, setiap aku bawa off air semua orang juga sudah tahu. Banyak dari penyanyi baru yang memainkan lagu lama jadi hit lagi," terang Anita yang bakal muncul dengan debut album bertajuk DASAR COWOK ini.Bagi lulusan Psikologi Universitas Atmajaya ini, tampil off air ternyata lebih menjanjikan. "Duitnya lebih banyak di bandingkan on air walaupun on air memang perlu untuk menunjukkan keeksisan kepada publik untuk memperkenalkan bidang pekerjaanku yang baru dan aku berusaha mengoptimalkan yang ada di aku aja," tambahnya.     

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/gum/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending