Artika Sari Devi Lahirkan Bayi Perempuan

Artika Sari Devi Lahirkan Bayi Perempuan Artika Sari Devi

Kapanlagi.com - Setelah masuk Rumah Sakit pada pagi hari tadi, artis cantik Artika Sari Devi akhirnya melahirkan bayi mungil berjenis kelamin perempuan. Bayi tersebut pun langsung diberi nama Sarah Ebiela Ibrahim."Prosesnya sendiri dimulai dari rumah jam 4 sore,dan berasa kontraksinya jam 2 pagi dan lahir dengan selamat jam 13:27 siang ini, mukanya mirip Baim, namanya Sarah Ebiela Ibrahim," kata ibunda Artika, Poppy Retno saat ditemui di RS Kemang Medical Care, Jalan Ampera, Jakarta, Rabu (21/10).Selanjutnya, kepada KapanLagi.com Poppy lantas menjelaskan mengenai kondisi Artika sebelum melahirkan. Bahkan, Poppy menyebutkan jika mantan Puteri Indonesia 2004 itu masih bisa sarapan roti."Tadi pagi masih makan roti dan siang makan nasi pakai lauk, jadi memang normal-normal saja," ujar Poppy. Lalu, berapa berat badannya? "Belum tahu karena masih proses Imunisasi Menyusui Dini," pungkasnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/adt/bar)

Rekomendasi
Trending