Arumi Ngumpet di Padepokan Gatot Brajamusti?

Arumi Ngumpet di Padepokan Gatot Brajamusti? Aa Gatot Brajamusti

Kapanlagi.com - Hingga kini keberadaan artis remaja Arumi Bachsin masih belum jelas. Padahal telah sekian bulan dia meninggalkan kediamannya orang tuanya. Orangtuanya pun berusaha mencari kesana kemari ke tempat yang diduga sebagai lokasi Arumi berada namun nihil. Tak sampai situ, karena ada dugaan keterlibatan pihak yang ada di balik kaburnya Arumi, kedua orangtuanya melaporkan hal itu ke berbagai pihak yang dianggap relevan. Tetapi sampai detik ini batang hidung pemain film 3 CINTA 2 HATI tersebut belum juga terlihat. Belakangan KapanLagi.comâ„¢ memperoleh kabar bila Arumi berada di sebuah padepokan di Sukabumi Jawa Barat

pimpinan Aa Gatot Brajamusti dan telah menikah.

Akan tetapi kala hal ini ditanyakan kepadanya, pria berkumis dan selalu berpenampilan necis yang semula menjawab pertanyaan lain dengan lancar tiba-tiba terdiam dan mengalihkan ke hal lain. "Apanya ? Kenapa ? Siapa ? Hahaha.. Hayo makan, makan," terangnya usai menerima sebuah penghargaan di hotel Kartika Chandra, Jumat (8/4)

malam.

"Benar enggak, A'?," tanya KapanLagi.com™ lagi. "Hayo makan, makan," kata Aa sambil menunjuk meja prasmanan dan terus duduk bersama selebritas lain dalam satu meja. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/mae)

Rekomendasi
Trending