Atletis, Samuel Rizal Digodai Cewek-Cowok
Kapanlagi.com - Memiliki wajah ganteng dan tubuh atletis, aktor Samuel Rizal mengaku sering digodai cewek, bahkan cowok. Menurut Sammy, mereka yang mencoba menggoda dirinya tersebut ada dari kalangan berondong dan yang lebih tua."Cowok cewek ada aja yang godain. Tetep gue respon baik, ramah, tapi gue kasih tunjuk kalau gue gak seperti itu," terang Sammy."Biasalah gak cowok gak cewek yang godain, gak kenal umur ada yang berondong, ada yang lebih tua," sambung Sammy saat ditemui di sela-sela syuting video single Main Hati milik Dewi Cinta di studio Gudang Jakarta Timur, Jumat (30/04).Saat digodai oleh para penggemar iseng tersebut, mereka mencoba mengajak ngobrol dan membelikan minuman untuknya. Namun Sammy berusaha menolak secara halus dan tidak pernah menolak dengan cara kasar."Gak sampai bikin risih juga, udah punya pager sendiri kan. Kalau ada penolakan dari gue mereka tahu pastinya. Gue sih kalau nolak pake cara-cara yang halus pokoknya. Gak pake kasar. Biasalah deketin ngajakin ngobrol beliin minum," jelasnya. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/npy)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
