Atta Halilintar Ajak Aurel ke Malaysia, Berniat Minta Restu Kepada Orangtua
Diterbitkan:
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah © instagram/attahalilintar
Kapanlagi.com - Artis yang juga YouTuber, Atta Halilintar berencana bakal temui keluarga besarnya di Malaysia. Sejak setahun belakangan ini kekasih Aurel Hermansyah itu mengaku belum bertemu keluarga besarnya.
Atta memang sudah lama merencanakan untuk temui keluarga besarnya di Malaysia. Tapi, rencana tersebut tertunda karena masih dalam suasana pandemi covid 19.
Advertisement
1. Bosan di Jakarta
"Kan aku juga mau ke Malaysia karena sudah lama sudah setahun nggak ketemu orang tua gitu. Memang sih aku udah agak ini ya di Jakarta, agak bosan juga ya, maksudnya pengin juga kan mengambil waktu me time istilahnya bersama keluarga gitu kan," kata Atta Halilintar di Trans TV, Jakarta Selatan, Senin (7/12/2020).
Tidak sendirian, rencananya Atta Halilintar bakal ajak sang kekasih, Aurel Hemansyah untuk menemui keluarganya di Malaysia.
"Aku sih udah bilang si udah bilang ke dia mau ngajak, sudah bilang dia mau ngajak. (Rencana) Tahun baru sih soalnya sampai akhir Desember belum bisa kan, baru bisanya Januari, baru Januari ini Malaysia baru buka kan kalau nggak salah ya. Kalau nggak ada pengunduran di doakan yah," katanya.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Minta Restu
Selain melepas rindu dengan keluarga besarnya, Atta juga ingin meminta restu kepada kedua orangtuanya terkait hubungan dengan Aurel Hemansyah yang makin serius.
"Yaiya sekalian (minta restu) dong," tutup Atta Halilintar.
Yang Ini Nggak Kalah Hot !!!
Aurel Hermansyah Putuskan Rehat Dari Media Sosial, Atta Halilintar Beri Dukungan
Aurel Hermansyah Putuskan Pamit dari Sosmed, Sebut Kesehatan Mental Jadi Salah Satu Alasan
Bak Drama Korea 'START UP', Begini Romantisnya Atta Halilintar Lindungi Aurel Hermansyah Saat Masuk Mobil
Potret Sederet Koleksi Mobil Mewah Atta Halilintar, Warna Serba Ungu Favorit Aurel Hermansyah
Atta Halilintar Ulang Tahun, Aurel Hermansyah Unggah Video Manis Nan Mengena di Hati
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/far/phi)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
