Audy Dukung Pulau Komodo

Audy Dukung Pulau Komodo Audi Item

Kapanlagi.com - Maraknya berita mengenai keikutsertaan Pulau Komodo menjadi salah satu kandidat untuk New Seven Wonders juga dirasakan oleh penyanyi Audy Item. Audy menganggap bahwa acara penghargaan seperti itu merupakan suatu hal yang positif. Walaupun masih banyak pro dan kontra mengenai penyelenggara New Seven Wonders, Audy masih tetap menganggap bahwa hal itu masih merupakan sesuatu yang positif. Dia mengungkapkan bahwa hal ini juga merupakan salah satu cara untuk memberitahukan dunia bahwa Pulau Komodo itu sangat bagus. "Salah satu hal yang sangat positif, sangat mendukung apapun itu. Mendambakan sekali bangsa Indonesia bisa memvote, bahwa negara di dunia jadi tahu kalau pulau Komodo itu sangat bagus," jelas Audy saat ditemui oleh tim KapanLagi.com™ di kawasan Ampera Raya, Jakarta Selatan Senin, (7/11) lalu.Namun sayangnya, Audy mengaku masih belum berkesempatan untuk mengunjungi satu-satunya di dunia yang masih dihuni oleh Komodo ini. Walau begitu, dia masih menunjukkan niatnya untuk mengunjungi pulau tersebut. "Belum pernah, pengen banget. Bukan berarti tidak populer ya, tapi saatnya momen ini bisa memberikan pengetahuan lebih ke masyarakat, juga dunia luar," ujarnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/nic)

Rekomendasi
Trending