B'jah Segera Menikah

Penulis: Darmadi Sasongko

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Mantan vokalis grup band The Fly, Muhammad Hamzah atau Bjah dikabarkan akan menikah lagi untuk kedua kalinya. Padahal dirinya belum genap setahun bercerai dari Trindah Herlina. Kali ini, perempuan yang akan dipinangnya bernama Nina, mantan kekasihnya dulu. Jika tak ada aral melintang, pasangan ini akan melangsungkan pernikahannya 8 April mendatang di Jakarta.

Ketika ditanyakan apakah dirinya tidak takut dengan kegagalan untuk yang kedua kalinya, kesan itu buru-buru dibantahnya. Maklum belum lama Bjah mengucapkan janji setianya bersama Indah namun mahligai perkawinan mereka hanya bertahan selama tiga bulan saja.

Menurutnya, Nina adalah wanita yang selama ini dicarinya. Saat mengalami keterpurukan, hanya Nina-lah yang selalu ada untuknya. "Setelah itu, saya baru sadar, Nina adalah orang yang saya butuhkan," ujarnya.

Niatan untuk melangkah ke jenjang pernikahan pun tidak ditundanya lagi. B'jah memberanikan diri untuk mengutarakan niatnya kepada keluarga Nina. Tak disangka, gayung pun bersambut. Keluarga Nina mendukung keputusan B'jah dan Nina untuk melangkah ke gerbang perkawinan. "Saya bersyukur, mereka mendukung kami," lanjutnya.

Reputasi B'jah yang terkenal sebagai lelaki hidung belang tak menyurutkan niatan Nina. Menurutnya, B'jah sudah lama dikenalnya. "Saya dulu pernah pacaran sama dia, saya ngerti benar seperti apa B'jah," ungkapnya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(zee/dar)

Rekomendasi
Trending