Bantah Selingkuh dari Hana Hanifah, Randy: Itu Chat-Chatan Aja Gak Ada Sayang-Sayangan
Diterbitkan:
instagram.com/hanaaaast & © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Randy akhirnya buka suara soal tudingan selingkuh dari Hana Hanifah, istrinya. Menurut Randy, bukti chat yang dikatakan Hana cuma chat biasa saja, tidak ada kata-kata yang mengarah ke perselingkuhan.
"Itu udah saya ceritain juga, udah saya klarifikasi juga nggak ada selingkuh, itu cuma chat-chatan aja nggak lebih, nggak ada sayang sayangan," ucap Randy saat ditemui di Kawasan Japan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2023).
"Sudah saya jelaskan juga ke dia (Hana Hanifah), tapi dia tetap aja. Susah juga komunikasi sama dia," Randy menambahkan.
Advertisement
1. Akui Berhubungan Dengan Mantan
Randy mengaku memang menghubungi mantannya lewat chat. Namun, konteks dari komunikasi itu bukan perselingkuhan dan ini kali pertama dirinya cekcok dengan Hana selama menikah.
Makanya, Randy tak tahu apa yang mendasari Hana cemburu dengan chat yang tidak mengarah ke perselingkuhan. Terlebih, Randy sudah menjelaskan duduk perkara yang sesungguhnya kepada sang istri.
"Saya nggak tahu, padahal langsung klarifikasi, langsung telpon, dia langsung lihat chatnya, di situ emang nggak ada konteks selingkuh," aku Randy.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Masih Menunggu
Saat ini, Randy lebih menunggu jalan yang dipilih Hana yang dikabarkan bakal segera mengajukan gugatan cerai ke pengadilan. Sampai saat ini Randy mengaku belum mendapat surat panggilan dari pihak pengadilan.
"Masih menunggu proses pengadilan, karena pihak mereka yang mengajukan. Untuk surat panggilan belum saya terima, karena saya domisili di Pontianak," tutup Randy.
(Lama mendekam di dalam tahanan, badan Nikita Mirzani jadi lebih kurus sampai tulang kelihatan.)
(kpl/aal/ums)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
