Bunga Citra Lestari Fans Berat Peterpan

Kapanlagi.com - Popularitas Ariel cs sebagai band wahid di negeri ini, ternyata tidak hanya menyita perhatian kalangan umum saja. Dikalangan sesama seleb-pun Peterpan banyak mencuri hati. Salah satu penggemar grup ini adalah artis muda dan cantik, Bunga Citra Lestari,23.

Mantan pacar Hengky Kurniawan ini, benar-benar kesengsem dengan lagu-lagu grup band asal Bandung itu. Kecintaannya terhadap Peterpan pun bersambut. Saat ia ditawari untuk featuring dalam sebuah tayangan live stasiun televisi.

"Deg-degan pasti, karena takut penggemar Peterpan kecewa dengan penampilanku," ujarnya dikawasan Kebon Jeruk Senin (13/03).

Menurut Bunga lagu milik peterpan semuanya enak untuk dinyanyikan dan didengarkan. Bahkan dirinya sangat menikmatinya tapi tidak untuk mengkhayalkan.

"Kalau mengkhayal itu dulu waktu SMA, sekarang aku penikmat musik yang baik," ungkap cewek yang juga pernah featuring dengan PAS Band ini.

Lebih lanjut Bunga, mengatakan kalau kecintaannya dengan lagu Peterpan disebabkan lagunya yang kebanyakan bertema patah hati. Seperti yang sering dialaminya. Bahkan, yang terakhir dengan si mantan, yang sekarang menjalin hubungan dengan Kiki Amalia.

Hebohnya, Bunga dan Hengky sekarang main bareng di sebuah sinetron. Konon kabarnya sempat membuat Kiki cembokur berat dan komplain. "Di lokasi sama saja, kami bekerja sama dengan bagus dan tidak ada komplain," tampiknya.

Baginya itu semua masalah lalu. Daripada mikirin masa lalu, lebih baik mikirin masa depan, demikian ungkapnya. "Aku ketemu Hengky karena sebab, dan kami pisah-pun karena sesuatu. Tapi yang jelas kami punya komitmen untuk saling respek satu sama lain," paparnya.

Tidak ada yang perlu untuk dipikirkan kembali, dia lebih senang mikirin Peterpan agar bisa membantunya saat ia akan meluncurkan album.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kl/ww)

Rekomendasi
Trending