Chua: Beda Dunia Lebih Seru

Chua: Beda Dunia Lebih Seru Chua Kotak

Kapanlagi.com - Beda hobi dan kesukaan tak membuat pemain bass Kotak, Chua dan kekasihnya putus komunikasi. Dia malah senang karena bisa berbagi kesukaan masing-masing untuk menambah informasi.

"Beda dunia, saya punya kehidupan seperti ini, dia punya hidup yang lain. Kalo saya ikut dia, saya tahu hal baru. Begitu juga sebaliknya. Seru, lebih bisa berbagi," ujarnya saat dijumpai di Dahsyatnya Award JI Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (26/1).

“Beda dunia, saya punya kehidupan seperti ini, dia punya hidup yang lain. Kalo saya ikut dia, saya tahu hal baru.„
Chua Kotak

Chua menuturkan bahwa pacarnya yang menyukai mobil klasik dan seorang modifikator ini tengah membangun usahanya disela-sela kuliahnya.

"Kuliah di Universitas Paramadina dan usaha otomotif. Usahanya dia mau bangun lagi, dia lagi senang bangun classic car. Seorang modifikator," paparnya.

Chua yang jadian delapan bulan lalu menceritakan bahwa pembicaraan mobil klasik dengan teman-temannya saat nongkrong di kafe lah yang mendekatkan dirinya dengan kekasihnya ini.

"Di salah satu tempat nongkrong Jakarta Selatan, Kemang, lagi nongkrong dengan teman-teman, tapi kita gak kenal. Terus membahas classic car, ngobrol lah di situ. Kita ngecengin orang dari dua kubu jadi satu kubu," cerita Chua yang rumahnya juga berdekatan dengan pacarnya.

Karena jarak yang rumah yang dekat Chua juga telah mengenal dekat keluarga pacarnya. Sang pacar yang namanya tak ingin disebutkan oleh Chua ini juga sering menemaninya saat Chua tampil bersama Kotak.

"Pacar udah pernah nonton. Namanya pacar pasti support. Komentarnya bagus aja," tukasnya sambil tertawa.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/faj)

Rekomendasi
Trending