Dapat Tantangan dari Deddy Corbuzier, Denny Sumargo Langsung Sanggupi

Penulis: Tantri Dwi Rahmawati

Diperbarui: Diterbitkan:

Dapat Tantangan dari Deddy Corbuzier, Denny Sumargo Langsung Sanggupi
Denny Sumargo sanggupi tantangan dari Deddy Corbuzier (Credit: Istimewa)

Kapanlagi.com - Bicara tentang Youtube papan atas Tanah Air, publik bisa jadi langsung terbesit nama Deddy Corbuzier dan Denny Sumargo. Keduanya baru-baru ini dipertemukan.

Sebelumnya, Denny Sumargo sempat overthinking diajak bertemu oleh Deddy. Rupanya, Deddy diam-diam memperhatikan kesehatan Densu yang cukup sibuk dengan konten, podcast dan sejumlah kegiatan lainnya hingga mengabaikan pola makannya.

Obrolan mereka mengalir panjang dan sempat membahas tentang pola makan. Denny Sumargo pun mengakui, pola makannya kerap kali berantakan.

1. Pola Makan Berantakan

Denny Sumargo sanggupi tantangan dari Deddy Corbuzier (Credit: Istimewa)

"Memang pola makan gue nggak karuan sih, suka-suka gue aja. Kalau lagi sibuk bisa nggak makan sama sekali gue," kata Densu saat ditemui di Pekan Raya Jakarta, Jumat (7/7).

Densu kemudian menerima saran dari Deddy untuk menambah asupan makanan bernutrisi serta jam olahraga di sela-sela aktivitasnya yang padat. Ia bahkan berambisi untuk mengalahkan Deddy.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

2. Nggak Bisa Ditantang

“Kayak yang gue bilang tadi, gue gak bisa banget kalau ditantang. Gue mau jadi yang lebih dahsyat dari Deddy Corbuzier. Sekarang, gue mau nantang balik dia. Tantangannya apa, silahkan dari Tim Flimty nanti yang menentukan,” ujar Denny Sumargo.

Terkait tantangan Deddy Corbuzier yang sudah lebih dulu menjadi Flimty Family bersama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, kini Densu juga ikut bergabung. Harapannya, Flimty ingin sebarkan semangat hidup fit slim and healthy lewat Deddy Corbuzier, Densu dan brand ambassador lainnya.

(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)

Rekomendasi
Trending