Dekat Dengan Ilham SMASH, Andania Suri Dapat Cacian

Dekat Dengan Ilham SMASH, Andania Suri Dapat Cacian Andania Suri @ Foto: KapanLagi.com/Rasyad

Kapanlagi.com - Andania Suri, gadis pendatang baru di dunia entertain, mengaku mendapatkan caci maki dari fans boyband SMASH, terutama dari fans Ilham. Kedekatan antara Suri dan Ilham terjadi saat mereka berdua tengah menjalankan sesi pemotretan untuk sebuah cover majalah beberapa pekan lalu.
Pemain film RUMAH DI SERIBU OMBAK itu pun menanggapi makian itu dengan hati yang sabar dan membiarkan saja mereka berkicau sesuka hatinya. "Aduh, karena kedekatanku sama Ilham itu, mereka (fans) caci maki aku dan segala macam. Tapi aku biarin aja nanti mereka juga cape sendiri," ujarnya.
Dijumpai usai nonton film RUMAH DI SERIBU OMBAK di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (27/8) malam. Caci maki yang sangat kasar itu pun tetap ditanggapi santai oleh bintang video klip SMASH tersebut. Bahkan dengan adanya makian itu, follower akun twitter Suri pun semakin bertambah.
"Iya, caci makinya itu sampai kasar banget di twitter. Tapi ada hikmahnya juga buat aku. Follower aku nambah gara-gara itu. Aku sih nanggapin mereka sabar aja, nanti juga selesai sendiri," katanya.

(kpl/gum/dew)

Editor:

Dewi Ratna

Rekomendasi
Trending