Femmy Permatasari Dikomplain Anak
Femmy Permatasari
Foto: Budi
Kapanlagi.com - Dengan kesibukan syuting FTV yang seakan tak ada henti, ketika ada waktu break dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh Femmy Permatasari untuk berkumpul dengan anaknya. Seperti saat ditemui di acara pembukaan Resto Kamikaze Karaage dia juga tampak mengajak anaknya.
"Namanya aku sebagai pekerja seni kan gak bagi waktu, jadi bagi aku saat aku break aku bersama-sama. Kaya sekarang aku ada kerjaan di mall aku ajak anak aku," ujarnya di Skybridge 3rd floor, Grand Indonesia, Jakarta, Jumat (17/12).
Femmy Permatasari
Femmy menambahkan bahwa itu sudah menjadi resikonya sebagai seorang pegawai seni untuk memanage waktu sebaik mungkin.
"Namanya pekerja seni memang susah ya, untuk memanage seperti ini tapi ya sudah resiko kita pekerjaannya seperti ini," paparnya yang meminta Mamanya menjaga anaknya jika dia tengah bekerja.
Tak ingin putus dalam berkomunikasi Femmy juga memantau kegiatan anaknya dengan menelepon jika dirinya saat tengah break syuting. Terkadang anak-anaknya juga datang ke tempat syuting jika lokasinya dekat dan memungkinkan.
"Aku kalau lagi syuting sering keep and touch sama mereka. Aku sering telpon. Terus kalau lokasi syuting memungkinkan mereka juga datang. Anak-anak tetap dekat dengan aku," ujarnya yang terkadang sering di komplain oleh anak-anaknya untuk tidak syuting lagi.
"Komplain, Mami ya udah lah gak usah syuting lagi. Tapi aku berusaha memberitahukan mereka, Mami kan cari uang untuk kalian juga," pungkasnya.  Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
