Gugatan Cerai Selfie KDI Tidak Jelas!
Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Pihak Iwa Kusumah menilai gugatan cerai yang dilayangkan oleh Selfi KDI dianggap tak jelas. Pihak Iwa K melalui kuasa hukumnya memang tidak menemukan dasar gugatan cerai itu dilayangkan."Kami memberikan jawaban atas gugatan sebelumnya, kita tunggu 2 minggu lagi. Kita tunggu jawaban lagi barangkali. Eksespsi kami mengajukan eksepsi, belum soal pokok perkara, kita minta eksepsi ditanggapi oleh Selfi dulu, menurut kami gugatan Selfi tak jelas, kita mau ditanggapi dulu baru ke pokok perkara. Kita pengen tahu dulu apa dasar gugatannya," ujar kuasa hukum Iwa K, Damayanti Singgih saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Timur, kamis (28/6).Gugatan yang tak jelas, diakui oleh pihak Iwa K tak menyelesaikan persoalan mengenai kehidupan rumah tangga keduanya."Apa fakta hukum, dasar gugatan apa, kenapa digugat cerai, kalau itu bisa ditanggapi, kita bicara pokok acara," ujar Damayanti.Apakah karena sikap Iwa yang dinilai temperamental? "Nggak ada di dalam gugatan mengatakan seperti itu. Kalau mengatakan seperti itu, ada Iwa yang tidak menjalankan sebagai suami, ya itu jelas," pungkasnya.
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
(kpl/adft/faj)
Fajar Adhityo
Advertisement
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas