Hamil Lima Bulan, Istri Desta Mulai Kurangi Pekerjaan
Natasha Rizki - Desta @Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Usia kehamilan Natasha Rizki sudah memasuki bulan kelima. Dia pun mulai mengurangi pekerjaan di dunia entertainment. Namun, istri Desta itu justru kerap meminta jalan-jalan setelah tidak banyak pekerjaan.
"Kalau aku pasti dikurangi (kerjaannya), karena anak pertama. Kalau awal-awal mual banget, tapi aku malah sekarang mau jalan-jalan mulu, dan malah Desta-nya males," kata Natasha Rizki di preskon JakCloth 2013 'Year End Sale', Laguna, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (25/11).
"Gak ada ngerepotinnya, dia sering lemes tapi lewat 3 bulan maunya pergi mulu ke mana-mana," lanjut Desta.
Natasha Rizki - Desta @Agus Apriyanto
Desta mengaku tidak membatasi Natasha. Namun dia sering mengaku panik mengingat ini adalah anak pertama dari pasangan yang menikah pada 21 April 2013 lalu.
"Kalau aku sih nggak batasi apa-apa, takut kenapa-kenapa aja, gue orangnya panik, namanya anak pertama, ini pengalaman pertama gue," imbuh Desta.
Baca Juga:
Desta mengaku lebih bersabar, karena sejak hamil emosi istrinya sering tidak menentu. Sebagai suami, berusaha memahami bahwa kondisi tersebut bagian dari bawaan ibu hamil.
"Emosinya lebih labil naik turun kadang gue tidak bisa memprediksi moodnya, kadang-kadang abis marah kadang baik banget. Tapi sering cekcok pulang kerja dia langsung marah-marah aku ngimbanginya lebih sabar saja," tukasnya.
"Dia lebih kalem, dia bisa menenangkan gue saat gue panik," tandas Natasha.
Baca Juga:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/ato/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
