Hengky Kurniawan Kuatkan Hati Christy Jusung Hadapi Perceraian

Hengky Kurniawan Kuatkan Hati Christy Jusung Hadapi Perceraian Hengky Kurniawan Ā© KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Proses perceraian antara Christy JusungĀ dan Jay AlatasĀ tidak lepas dari perhatian mantan suaminya, Hengky Kurniawan. Kendati berstatus mantan suami, perhatian tetap diberikan sebagai dorongan moral.
"Saya support biar dia nggak stres, nggak down. Ini kegagalan dia yang kedua. Dia harus besarkan anak juga. Saya ajak ChristyĀ ngobrol, diskusi, supaya dia nggak down," ujar HengkyĀ di Kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Rabu (16/4).
HengkyĀ sendiri mengaku pernah membahas tentang keretakan rumah tangga ChristyĀ bersama Jay Alatas. "Tetapi dia tidak pernah bicara kenapa cerai, dia cuma bilang belum selesai sidangnya," ungkapnya.

Hengky Kurniawan Ā© KapanLagi.comHengky Kurniawan Ā© KapanLagi.com



HengkyĀ turut mendoakan agar permasalahan rumah tangga ChristyĀ cepat selesai. Kegagalan Christy yang kedua itu semoga tidak banyak menimbulkan dampak buruk.
"Dia menikah cepat, lalu gagal. Dia nggak enak mungkin ceritanya. Saya support dia saja semoga cepat selesai," harap Hengky.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/tov/dar)

Rekomendasi
Trending