Istri Tommy Kurniawan Ketularan 'Demam' Bola

Istri Tommy Kurniawan Ketularan 'Demam' Bola Tommy Kurniawan dan Tania

Kapanlagi.com - Ajang Piala AFF beberapa waktu lalu menyisakan cerita lain untuk Tania, istri bintang sinetron Tommy Kurniawan. Uforia tim nasional untuk masuk ke grand final mengubah pandangan Tania tentang sepakbola. Menurut Tommy, sejak piala AFF bergulir, istrinya jadi menyukai sepak bola. Dan Tommy juga tak memaksa agar Tania menyukai sepak bola seperti dirinya. "Pas Piala AFF, dia jadi suka bola. Dia jadi beli baju bola, ikut nonton bola. Nggak, mungkin karena kebiasaan saya yang suka bola. Nonton, main futsal, jadi dia ikut aja," papar Tommy saat ditemui di GOR Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (28/5). Tak jarang Tania selalu menemani Tommy menyaksikan pertandingan Liga Champion hingga larut malam. Tommy menuturkan, istri selalu menyaksikan pertandingan sepakbola jika ia menemaninya."Kalau dia gak ada temannya, pasti tidur. Kalau ada temannya pasti nonton. Memang pas Liga Champion gak bisa ketinggalan. Apalagi, klub Barcelona," terang Tommy.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/bun)

Rekomendasi
Trending