Jam 10 Malam, Meriam Bellina Harus Stop Syuting

Jam 10 Malam, Meriam Bellina Harus Stop Syuting Meriam Bellina

Kapanlagi.com - Tak seperti para pemeran sinetron lain yang mau dikejar waktu syuting dari pagi hingga pagi lagi, Meriam Bellina memberlakukan waktu yang ketat untuk jam syutingnya. Jam 10 malam adalah batas dirinya mengakhiri syuting.
"Saat ini jalani 2 stripping. Tapi aku tetep ga mau syuting sampai jam sepuluh," kata Meriam Bellina di acara preskon program baru TRANS TV, Gedung TRANS TV, Jakarta Selatan (4/6).
Meriam tak mau kerja diforsir sedemikian rupa sehingga mengakibatkannya sakit. Masih menurutnya, saat kerja diforsir, hasil yang didapatkan pun tidak akan maksimal.

Meriam Bellina batasi waktu syuting.Meriam Bellina batasi waktu syuting.

"Aku mau syuting, mau kerja, ga mau sakit. Kalau kerja dari pagi sampai lebih dari jam 10 tentu otak kita juga udah lemot. Kalau diforsir juga ga ada yang bagus hasilnya," lanjutnya.
"Kalau dari pagi, bisa jadi sakit, terus jerawatan. Kan jadinya malah ga bertanggung jawab sih ya. Makanya harus jaga kesehatan juga," imbuhnya.
Baginya, waktu istirahat ya harus istirahat. "Waktu istirahat ya istirahat. Kalau masalah pembagian waktu, aku paling jago dari dulu. Semua udah tahu kedisiplinan waktuku. Jadi mereka menyesuaikan. Satu hari satu atau 2 judul biasanya," tandas Meriam.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/phi)

Rekomendasi
Trending