Jane Shalimar Tetap Fit di Bulan Puasa
Jane Shalimar @kapanlagi.com
Kapanlagi.com - Mencalonkan diri menjadi Calon Legislatif (caleg) membuat Jane Shalimar harus pintar-pintar menjaga kondisi tubuh. Apalagi selama Ramadan ini ia mengaku semakin dipadati dengan berbagai kegiatan.
Pola makan yang baik menjadi hal yang diperhatikannya. Selain porsi santap sahur yang harus terjaga, saat berbuka pun ia tak terlalu banyak mengonsumsi makanan.
Jane Shalimar"Pola makan dijaga. Buka puasa jangan dihajar nasi, jangan terlalu kalap. Pas sahur porsinya terjaga. Kalo makannya kebanyakan begah. Puasanya bisa enggak nyaman," paparnya di panti asuhan Asy-Syifa, Kalimalang, Bekasi Barat, Sabtu (13/7).
Vitamin pun menjadi menu tambahan yang selalu ia konsumsi di bulan puasa ini. Terlebih jadwal blusukan ke dapil-dapil menjadi agendanya yang kini sering kali dilakukannya.
"Terus minum vitamin. Pola tidur kan berbalik total, jam 3 atau jam 4 sore mulai teler. Itu kan bahaya kalau di kantor enggak fokus karena ngantuk," jelasnya.
Simak juga:
Maag Nggak Kambuh, Puasa Pun Lancar
10 Masjid Dengan Arsitektur Luar Biasa di Dunia
5 Musisi Religi Modern Yang Kamu Harus Tahu
Padusan, Bersihkan Jiwa dan Raga
Lakukan 'Ini' Kalau Nggak Mau Puasamu Sia-Sia
Serunya Tradisi Semarang Sambut Ramadan
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aha/kid)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
