Jelang Pernikahan, Arumi Bachsin Justru Kepikiran Kuliah
Diterbitkan
Arumi Bachsin
Kapanlagi.com - Menjelang pernikahannya dengan Emil Dardak bulan Agustus mendatang, Arumi Bachsin mengaku tidak deg-degan. Ia justru deg-degan memikirkan kuliahnya yang akan memasuki semester baru."Enggak kerasa stresnya apa belum ya, kan 3 Bulan masih jauh. Minggu depan kuliah lagi, itu yang deg-degan, kemarin satu semester luar biasa, susah banget," ungkap Arumi saat ditemui di di Studio AD, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Jum'at (10/5)
Arumi Bachsin siap lepas masa lajang bersama Emil Dardak.Segala persiapan telah dilakukan Arumi untuk pernikahannya nanti termasuk baju pengantin. Persiapan yang dilakukan Arumi tak lepas dari bantuan keluarganya. Dengan bantuan dari keluarganya tersebut, Arumi merasa senang dan bersyukur."Banyak yang turun tangan, senang dibantuin, yang mau repot malah banyak banget, senang mereka bantu. Saya jadi enggak mikirin apa-apa. Kalau yang lain itu sudah dibantu keluarga, ini saya malah leha-leha," pungkasnya.
Arumi Bachsin Tak Membatasi Undangan Pernikahan
Pernyataan Resmi Cinema21 Terkait Penarikan Film 'KERASUKAN'
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/pur/uji/phi)
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
