Karenina Sadar Harus Jaga Bentuk Tubuh
Kapanlagi.com - Bintang model Karenina mengaku sadar diri harus menjaga bentuk badannya demi karir yang ditempuh. Disadari hal ini merupakan konsekuensi yang harus ditempuh, demikian ungkap pemilik nama lengkap Karenina Maria Anderson, Selasa (25/11)."Ya ini kan mungkin bisa disamakan dengan menjual badan dan wajah. Maka dari itu saya jaga dan itu sudah menjadi konsekuensi," terangnya saat ditemui di acara New Look For A New You, Balai Room Grand Indonesia, Jakarta Pusat. Nina, demikian biasa dipanggil, mengaku pernah mengalami kelebihan berat badan. Namun hal itu segera disadarinya dan berikutnya menerapkan hidup teratur serta diet."Saya pernah naik sampai 70 Kg waktu umur 18 tahun. Karena waktu itu saya suka makan apa saja. Tetapi begitu sadar dengan pemberian Tuhan, makanya saya diet badan lagi," aku bintang film JOMBLO itu.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
