Kate Moss: Saya Bodoh Dan Kekanak-Kanakan

Kapanlagi.com - Bintang super model Kate Moss secara sadar telah berbicara sekitar skandal kokainnya, dan mengaku dirinya telah menjadi orang ‘bodoh dan kekanak-kanakan’.

Selebritis yang karirnya ‘terganggu’ dan memaksa dirinya harus masuk rehabilitasi setelah dicitrakan buruk oleh pengaruh obat-obatan tahun lalu itu, mengatakan dirinya mengaku belajar banyak dari pengalaman itu.

Dalam kutipan harian The Mirror Britania Moss mengatakan, "Saya tahu saya sudah benar-benar bodoh dan kekanak-kanakan."

"Maksud Saya, saya masih sangat kekanak-kanakan dan saya akan selalu seperti ini. Tetapi saat ini saya 10.000 kali lebih pintar daripada sebelumnya," ungkapnya.

Bintang berusia 32 tahun yang menjalin hubungan romantis dengan komedian Inggris Russell Brand baru-baru ini mengungkapkan dirinya mengaku sulit untuk mempercayai orang-orang sekarang.

"Saya mencintai kebanyakan teman gay saya, saya sekarang tahu mereka yang paling aman," ungkapnya.

Kate sendiri saat menjadi model wajah baru Burberry setelah hampir sembilan bulan istirahat. Bahkan sebuah rumah mode Inggris waktu itu pernah dengan cepat ‘menjauh’ dari model ini setelah mengetahui skandal obatnya.

Kate sekarang ini sudah kembali bekerja dengan berbagi label dan akan banyak terlibat berbagai event musim gugur.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(cel/dar)

Rekomendasi
Trending