Keprihatinan Dorce Soal Kasus Prita
Dorce Gamalama foto: Hendra
Kapanlagi.com - Entertainer yang kerap terlibat dalam kegiatan sosial, Dorce Gamalama, ikut prihatin atas kasus pencemaran nama baik yang menjadikan Prita Mulyasari sebagai tersangka, terlebih setelah Mahkamah Agung memutuskan Prita bersalah dengan ancaman penjara 4-6 bulan.
"Saya rasa banyak orang yang peduli sama Prita, apalagi dia punya anak kecil. Apa sih maunya, kita kan sudah saling memaafkan dan yang terpenting rumah sakit Omni itu sudah memberikan hal yang baik, insya allah masyarakat akan datang lagi kesana," bebernya.
Dorce Gamalama
"Pasti ini ada bentuk ketidakadilan di kasus Prita. Apalagi dia sudah bebas, semoga ini hanya mimpi buruk yang tidak terjadi. Saya lihat banyak yang membela Prita. Dari satu sisi rumah sakit juga dirugikan, tapi di sisi lain Prita juga sudah dibebaskan. Kalo ada konspirasi Prita ditahan kembali, ini tidak adil," tambahnya.
Dorce juga mengaku bahwa dia begitu prihatin pada hukum di Indonesia. Dia berharap kasus ini segera selesai serta Prita tidak harus dihukum lagi.
"Bisa jadi akan lebih banyak dukungan untuk Prita. Mungkin kalau kemarin dalam bentuk recehan atau koin. Mungkin nanti ada yang berbentuk ratusan ribu," tutupnya saat ditemui di rumah makan Ampera, Rawamangun, Jakarta Timur, Senin (11/7). Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
