Korban Tabrakan Ari Wibowo Dimakamkan di Kampung Halaman
Ari Wibowo @kapanlagi.com
Kapanlagi.com - Keluarga Charmadi, korban yang ditabrak Ari Wibowo meninggal pada pukul 23.23, memutuskan untuk memakamkan kakek berusia 80 tahun itu di kampung halamannya di Pemalang, Jawa Tengah.
Ari pun langsung berusaha mencari mini bis untuk mengangkut keluarga korban yang datang ke rumah sakit. "Sekarang lagi cari bis, buat keluarga kembali, saya akan membantu," ujar Ari di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (13/6) dini hari.
Ari Wibowo di Rumah Sakit Pusat Pertamina. Foto by: KapanLagi.com/sahal
Memang sebelumnya pihak keluarga belum memutuskan di mana lokasi mengubur korban. Namun usai berunding, akhirnya diputuskan untuk membawa almarhum Charmadi pagi ini juga ke kampung halaman almarhum.
"Tadi saya ditanya mau dimakam di mana, sekarang saya bisa jawab, mau dimakam di kampung saya supaya deket keluarga," kata Warsuni anak tertua almarhum.
Dengan apa yang dilakukan Ari, pihak keluarga menghaturkan rasa terima kasih karena adik Ira Wibowo itu sangat bertanggung jawab penuh pada almarhum. "Saya sudah ikhlas, ini sudah takdir yang di atas," tutup Warsuni.
Â
Simak juga:
Korban Yang Ditabrak Ari Wibowo Akhirnya Meninggal
Ari Wibowo Sanggah Sogok Keluarga Korban
Kondisi Korban Ari Wibowo Belum Membaik
Ari Wibowo Siap Jadi Orangtua Asuh Anak Charmadi
Korban Kecelakaan Ari Wibowo Belum Bisa Dijenguk
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aal/kid)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
