Kotak Berkemah Demi Iron Maiden
Chua Kotak
Kapanlagi.com - Berbeda dengan Tantri yang tak terlalu suka dengan Iron Maiden, pencabik bass Kotak, Chua mengaku menyukai grup band pengusung heavy metal asal Inggris itu. Meski tak hafal semau lagunya dia mempunyai koleksi mengenai band yang mempunyai ikon Ed The Head tersebut."Suka, baju punya, DVD punya, tapi masih belum hafal semua lagunya. Mau hafalin dari sekarang," ujarnya saat dijumpai di Dahsyatnya Award di JI Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (26/1).Dari semua personel Iron Maiden yang diidolakan oleh Chua dia sangat mengagumi pemain bass Steve Harris. Yang membuat Chua salut akan band ini adalah di usia mereka yang tak muda mereka masih mempunyai stamina yang prima."Bassisnya. Sebetulnya semua, karena mereka hampir menjelang 50 tapi staminanya masih kuat dan mereka pakai pesawat pribadi, nyetir sendiri," paparnya.Agar tak ketinggalan momen, Chua dan personel Kotak bahkan membela-belain diri untuk menginap di sekitaran Ancol saat konser yang digelar pada tanggal 17 Februari nanti."Kita nyari tempat tinggal di Ancol. Mau sewa tenda biar gak telat nontonnya dan dapat tempat. Pulangnya juga gak capek," tukas Chua. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
