Krisdayanti Merasa Diperas Roro

Kapanlagi.com - Diva pop Indonesia Krisdayanti tenang-tenang saja menghadapi gugatan dan ocehan Roro Rachmawati. Katanya, dirinya meyakini jika dirinya tidak bersalah."Sejauh ini saya telah membantu Paryanti keluar dari perdagangan manusia. Saya tidak memaksa dia keluar dari yayasan itu, sudah ada bukti otentik antara dia dan Roro, yaitu perjanjian mengundurkan diri," kata Krisdayanti di Gedung Nyi Ageng Serang, Kuningan, Jakarta Selatan saat latihan "Konser Menembus Batas 2".Istri penyanyi Anang Hermansyah ini, juga tak mau menanggapi masalah tuntutan yang ditujukan kepadanya sebesar Rp 250 Milyar. "Saya tak mau menanggapi tuntutan itu, itu hanya angin lalu saja," lanjut KD.Sementara itu kuasa hukum Krisdayanti, Taripar Simanjuntak menampik kalau kliennya dianggap tak menyepakati pernyataan yang dibuat dengan pihak Roro. "Tidak ada dalam perjanjian yang menyebutkan, kalau Krisdayanti diharuskan membayar uang pembinaan setiap bulan," urai Taripar di temui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.KD, lanjut Taripar, sudah pernah membayarkan uang pembinaan tersebut, meski hanya sekali. "Yaitu di hari saat penyerahan suster ke Krisdayanti, bukannya setiap bulan," tegasnya.Selain itu Taripar juga membantah, kalau kliennya dianggap telah memaksakan keinginan. "Masalah ini berhubungan dengan HAM, babysitter itu kan manusia bukan hewan, jadi terserah dia mau kerja di mana. Lagipula dia sendiri yang mengundurkan diri, bukan dipaksa dan disuruh keluar dari yayasan itu," ucapnya.Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/fia)

Rekomendasi
Trending