Maia Estianty Tolak Nanggung Utang Dhani

Kapanlagi.com - Tak ada sesuatu yang baru dalam sidang lanjutan cerai antara Ahmad Dhani dan Maia Estianty di PA Jaksel, Selasa (19/3). Selain soal penolakan Maia untuk menanggung utang Dhani secara bersama-sama jika terjadi cerai, seperti dilontarkan pengacara Sheilla Salomo seusai sidang, praktis tidak ada yang baru dalam agenda sidang kali ini.Dalam agenda sidang pembacaan duplik dari pihak Maia setebal 10 halaman, semuanya masih berkutat pada sita harta, hak asuh anak, dan harta gono gini. "Boleh-boleh saja dia melakukan seperti itu, yang penting ada kejujuran soal banyaknya harta yang dimiliki (Maia) jangan sampai disembunyikan. Rekonvensi (gugatan balik) akan jalan terus," ujar Habib Umar Husein – kuasa hukum Dhani menanggapi duplik. Pihak Maia pun tak keberatan menanggapi permintaan Dhani tersebut. "Kita siap saja tidak ada masalah," tegas Shella Solomo mewakili Maia. Di sisi lain, pihak Maia juga bersiap untuk menolak rekonvensi yang akan diajukan Dhani karena hak asuh anak bagaimanapun akan jatuh ke tangan Maia.Mengenai tentang pelanggaran kewenangan seperti disebutkan Habib Umar, bahwa pengacara Maia hanya mengurus perceraian bukan untuk mengurus harta gono maupun hak asuh, terdengar naïf. "Oh, kita sudah dibenarkan karena kita mandat kuasa atas Maia dalam bentuk lisan maupun tulisan," jelas Shella.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/fia/tri)

Rekomendasi
Trending