Marshanda Tidak Akan Minta Harta Gono Gini
Marshanda
©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Dalam gugatan cerai yang dilayangkan ke Pengadilan Agama Jakarta Timur, Marshanda menegaskan hanya ingin berpisah saja dari Ben Kasyafani, tanpa mengajukan soal harta gono gini maupun hak asuh atas Sienna Amirah Kasyafani, buah hati mereka.
"Jadi aku sama Ben percaya bahwa kita bisa lebih bijak, supaya kita gak memperebutkan Hak asuh anak dan Harta," ujar Cha Cha di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (7/5).
Keduanya sepakat ketika resmi bercerai nanti tidak akan menghilangkan hak anak untuk mendapatkan kasih sayang dari kedua orang tuanya. Ben dan Marshanda tetap berusaha menjaga hubungan baik.
Marshanda mengaku tidak akan meminta harta gono gini kepada Ben.
"Kalau soal Sienna nanti kita berbagi. Bahkan Alhamdulillah aku sama Ben sudah sampai pada tahap sama2 tenang," tegas Cha Cha.
Malah nantinya wanita berusia 24 tahun ini ingin agar Ben mau menganggapnya sebagai adik. Ben sendiri masih berusaha mempertahankan rumah tangga tersebut sementara Marshanda tetap memilih untuk bercerai.
"Aku ingin jadi teman, ingin jadi kakak adik, tapi aku menghormati kalau ini tidak mudah untuk Ben dan untuk aku. Jadi kalau sampai ke kaka adik itu subhanallah banget," pungkasnya.
Seputar Marshanda:
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aal/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
