Nuri - Hikmal Pasrah Soal Anak
Nuri Shaden & Hikmal Abrar di JCC
Foto: Adit
Kapanlagi.com - Setelah menjalani resepsi, pasangan artis yang baru menikah Nuri Shaden dan Hikmal Abrar belum mau memikirkan soal anak. Menurutnya, soal momongan mereka menyerahkan semua kepada Yang Maha Kuasa."Kalau dikasih secepatnya ya kita merasa bersyukur sekali, semuanya tergantung kepada yang di Atas, sedikasihnya saja," kata Nuri usai menjalani resepsi di JCC, Senayan, Jakarta, Sabtu (3/10) malam.Baik Nuri maupun Hikmal ternyata memang tak mau berlama-lama berdiam diri. Buktinya, mereka tak mengambil libur dan langsung melanjutkan pekerjaan mereka bermain sinetron. "Liburannya nanti setelah menyelesaikan beberapa kontrak sinetronnya," ujar Nuri.Rencananya, keduanya akan menghabiskan masa bulan madu sekaligus liburan dengan pergi umroh. Namun untuk waktunya, baik Nuri maupun Hikmal belum bisa menentukan."Lihat saja waktunya nanti. Yang pasti kita berdua memang ingin melangsungkan ibadah umroh sekaligus bulan madu," ujar Hikmal.    Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
