Pembalap Abid Zia Meninggal Dunia Setelah Kecelakaan, Raya Kitty Berduka Sang Mantan Suami Pergi Selamanya

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Pembalap Abid Zia Meninggal Dunia Setelah Kecelakaan, Raya Kitty Berduka Sang Mantan Suami Pergi Selamanya
(credit: instagram.com/rayanurfirtrird)

Kapanlagi.com - Kabar duka datang dari dunia olahraga. Atlet balap motor Mohammad Abid Zia meninggal dunia pada hari Jumat (3/3/2023) setelah mengalami koma akibat kecelakaan tunggal pada hari Rabu (1/3/2023).

Dilansir dari Tribun News, Abid sempat menjalani operasi setelah kecelakaan tapi tetap belum sadar. Ia menghembuskan nafas terakhir pukul 23.22 WIB.

Kabar duka ini juga disampaikan oleh Raya Kitty, aktris sinetron yang juga mantan istri dari mendiang Abid. Bersama Raya Kitty, Abid dikaruniai seorang putra.

1. Ucapan Duka Raya Kitty

Raya mengunggah foto kenangannya bersama mendiang dan putra mereka. Ia juga upload foto pemakaman Abid yang kini pergi selama-lamanya.

"03-03-2023 jam 23:22. Innalilahiwainnailaihirojiun. Usai sudah perjalananmu, Allah lebih sayang kamu, terimakasih sudah berjuang sekuat mungkin hingga akhir. Ya Allah kami mohon lapangkan dan terangkan kuburnya, ampuni dosanya, tempatkan ia di surga terbaikmu. Lapangkan hati kami Ya Allah. See you in jannah Papa Tariq. Al-Fatihah."

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

2. RIP Abid Zia

(credit: instagram.com/rayanurfirtrird)

Abid Zia adalah pembalap andalan Jawa Barat yang memulai karier sejak SMA. Ia sempat menjadi menjadi salah satu pembalap terpilih dari hasil seleksi di Suzuki Indonesia Challenge (SIC) 2015 Cimahi.

Setelah cerai dengan Raya Kitty, Abid menikah dengan Novaryanti dan dikaruniai seorang anak dari pernikahan keduanya.

Tim Kapanlagi ikut berduka dengan kepergian Abid. Semoga mendiang diterima di tempat terbaik di sisi-Nya dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

(Amanda Manopo resmi menikah, ini curhatan pertamanya setelah jadi istri Kenny Austin.)

(kpl/pit)

Rekomendasi
Trending