Rutin Belly Dance, Pinkan Mambo Turun 8 Kg
Diterbitkan:
Pinkan Mambo
Kapanlagi.com - Sejak tujuh bulan terakhir, penyanyi Pinkan Mambo rajin berlatih belly dance. Seminggu 2 sampai 3 hari untuk berlatih bersama Komunitas Belly Dance Pingkan Mambo. Dia pun mengaku merasakan banyak manfaat dari tariannya itu, baik dari sisi karir maupun kesehatan tubuhnya."Masih belly dance, ini diambil karena aku suka menari dan membantu aksi panggungku, dan disponsori GoldGym. Banyak project tentang belly dance bersama Komunitas Belly Dance Pingkan Mambo. Lewat tarian ini, memberikan dampak positif untuk karirku. Sekarang lebih sehat. Sudah tujuh bulan ini berlatih. Seminggu 2-3 kali. Bisa turun sampai 8 Kg," ungkapnyaPinkan Mambo yang ditemui di RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (9/2/2012), berpendapat kalau belly dance cocok untuk keluarga, khususnya perempuan yang ingin terlihat dan tampil seksi."Semua perempuan yang menarikan belly dance itu seksi. Lekukan tubuhnya terlihat sekali, lentur, menggunakan pinggul, tapi bukan menari yang mengumbar erotisme dan lebih kepada keindahan," ungkapnya.Sementara saat ditanya, apakah dirinya merasa seksi, mantan personel Ratu itu tak bersedia menjawab. Urusan seksi atau tidak tergantung yang melihatnya, dan dirinya menyerahkan kepada masyarakat sepenuhnya. "Aku sih kembaliin ke masyarakat. Kalau dibilang seksi, aku senang sih. Apa ya yang seksi. Postur tubuhku emang ada seksi-nya, ya bersyukur aja deh. Seksi-nya bukan per bagian tubuh. Tapi secara keseluruhan aja. Inner seksi itu cukup kuat ke aku. Bukannya narsis ya,' pungkasnya.Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
