Saksi Bela Istri Moerdiono

Saksi Bela Istri Moerdiono Moerdiono

Kapanlagi.com - Sidang cerai antara Moerdiono dan Maryati, hari ini mengagendakan penyerahan saksi dan bukti tertulis dari penggugat, dalam hal ini Moerdiono. Saksi yang diajukan ada tiga orang, namun hanya satu orang yang hadir dan mengaku tidak pernah melihat adanya cekcok dalam rumah tangga mereka."Agenda sidang tadi penyerahan saksi dan bukti tertulis dari pak Moerdiono. Dari pihak pemohon Pak Moerdiono menyerahkan tiga saksi," ungkap pengacara Maryati, Kartika Putri Yosodiningrat di Pengadilan Agama, Jakarta Selatan, Ragunan, Rabu (16/03/11).Pengakuan saksi yang tidak pernah melaihat mereka bertengkar, mendukung istri Moerdiono, Maryati yang tidak menginginkan adanya perceraian. "Sidang membahas seputar pak Moerdiono yang sudah berpisah sama ibu Maryati selama 25 tahun. Saksi-saksi yang diajukan mengaku kalau mereka tidak pernah melihat atau mendengar ada cekcok atau masalah," ungkapnya menambahkan.Moerdiono mengajukan gugatan cerai atas Maryati, yang sudah sekian waktu tidak tinggal serumah lagi. Gugatan itu diajukan karena adanya ketidakharmonisan dalam rumah tangga. Bahkan saat sakit keras, Moerdiono justru mendapatkan perawatan dari orang lain, yakni model yang juga artis Poppy Dharsono, yang diduga sudah dinikahi secara siri. Diduga Poppy sebagai orang ketiga dalam kehidupan mantan Menteri Sekretaris Negara itu. "Moerdiono tinggal di daerah Bambu Apus dan ada kabar juga, pak Moerdiono dirawat oleh seseorang yang bukan dari istrinya, Maryati. Karena anak-anaknya juga nggak boleh masuk di rumahnya. Mas Anang, mbak Tinu, dan mas Novi nggak boleh bertemu ayahnya, alasannya belum membuat janji oleh seseorang yang merawat pak Moerdiono," terangnya.Kartika pun menyebut hubungan 'pengasuh' Moerdiono terjalin secara spesial, meski tidak disebutkan siapa perempuan yang dimaksud. "Kalau tidak ada hubungan spesial buat apa ada dua orang tinggal dalam satu rumah," tegasnya.Seperti banyak diberitakan, Moerdiono dikabarkan sudah menikah secara siri dengan Poppy Dharsono. Bahkan pihak Moerdiono mengaku berhutang nyawa atas perawatan yang diberikan oleh anggota DPD RI asal Jawa Tengah itu.      

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/dar)

Rekomendasi
Trending