Saling Lapor, Marissa Haque dan Ratu Atut Akan Diperiksa Polisi

Kapanlagi.com - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Adang Firman, menegaskan, penyidik Polda Metro Jaya akan menangani tindakan saling melapor antara Gubernur Banten, Ratu Atut Chosiyah, dengan artis Marissa Haque secara bersamaan."Kedua laporan itu akan ditangani bersamaan. Tidak ada yang mendapatkan prioritas lebih. Semuanya sesuai dengan aturan yang ada," kata Kapolda usai acara serah terima jabatan Kapolres Jakarta Utara dari Kombes Pol Musyafak kepada Kombes Pol Muhammad Rum di Jakarta, Jumat sore.Pekan lalu, 7 Maret 2008, Marissa melaporkan Atut ke Polda Metro Jaya atas tuduhan menggunakan ijasah sarjana palsu saat pemilihan kepala daerah 2007. Atas laporan ini, 11 Maret 2008, Atut balik melaporkan Marissa ke Polda Metro Jaya atas tuduhan pencemaran nama baik dan fitnah.Polisi, kata Adang Firman, mulai memeriksa para saksi serta mengumpulkan bukti ataupun keterangan yang terkait dengan kedua laporan itu. "Kalau nantinya ada unsur bukti yang cukup adanya tindak pidana maka baru akan diputuskan adanya tersangka," katanya.Menurut dia, kendati pemeriksaan Ratu Atut sebagai Guberur harus mendapatkan ijin Presiden, namun Polda Metro Jaya belum berpikir meminta ijin, sebab pemeriksaan masih belum mengarah kepada terlapor"Terlapor itu diperiksa paling belakang sehingga soal ijin Presiden nanti aja. Kita fokus pemeriksaan saksi dan pengumpulan alat bukti dulu," katanya.Atut sendiri telah diperiksa di Polda Metro Jaya, 12 Maret 2008 oleh penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya bahkan Gubernur Banten ini membawa sendiri ijasah asli yang diperoleh dari Universitas Borobudur, tahun 2005.Atut dan Marissa pernah bertarung dalam Pilkada Banten 2007 yang ternyata dimenangkan oleh Atut. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/bun)

Rekomendasi
Trending