Samuel L. Jackson Pesan Peran di '1408'
Kapanlagi.com - Aktor berkulit hitam Samuel L. Jackson telah memesan sebuah peran dari film 1408, yaitu sebuah film cerita seru nan mendebarkan berdasar cerita pendek Stephen King, demikian dilaporkan Variety.
Bintang film John Cusack juga dipastikan akan memerankan seorang paranormal yang menemui teror nyata ketika check in di Kamar yang terkenal 'angker' itu, kamar 1408 di Dolphin Hotel. Dan Jackson akan memerankan manajer hotel tersebut.
Film, yang disutradarai oleh Mikael Hafstrom, akan memulai syutingnya pada musim panas ini.
Sementara itu, Jackson sendiri saat ini masih sibuk menyelesaikan film terbaru berikutnya SNAKES ON A PLANE dan BLACK SNAKE MOAN yang segera akan dirilis.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(sel/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
