Sejumlah Bintang Akan Meriahkan Grand Final 'Puteri Indonesia 2007'
Kapanlagi.com - Malam Grand Final Pemilihan Puteri Indonesia 2007 yang digelar di Balai Sidang Jakarta (JCC), Jumat malam (3/8) akan berlangsung meriah. Sejumlah bintang tamu seperti Agnes Monica, Ungu, Gita Gutawa, dan Christoper Abimanyu akan ikut menghibur para pemirsa.Sederet Puteri Indonesia terdahulu juga akan tampil diantaranya Indira Soediro, Shanti Manuhutu, Melanie Putria, Dian Khrisna, Artika Sari Devi, Nadine Chandrawinata, Agni Pratistha, Valerina Daniel, Rahma Alia, Ananda, dan Rahma Landy.Setelah menjalani masa karantina selama 10 hari, 36 finalis dari 31 provinsi di Indonesia akan menjalani Malam Grand Final Pemilihan Puteri Indonesia 2007.Ketua Dewan Juri Pemilihan Puteri Indonesia 2007 Kusumadewi mengungkapkan ada 13 orang juri dari berbagai bidang akan melakukan wawancara akhir, diantaranya dari ahli kecantikan dan kepribadian, mantan Puteri Indonesia, jurnalis, pakar politik, budayawan, dan fotografer.Pemenang Puteri Indonesia 2007 akan diikutsertakan dalam ajang Miss Universe Pageant, Miss Asia Pacific International, dan Miss International.Ā
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(*/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
