Shania Cari Cowok 'Pede'

Kapanlagi.com - Seperti kita kenal, penampilan penyanyi Shania terkesan glamour. Karena gayanya inilah, pasalnya banyak cowok yang merasa kurang pede bila akan mendekati Shania.

"Kalau memang ada yang mau dengan saya, ya harus pede dengan dirinya dulu dong. Kalau sudah pede baru pacaran sama saya," katanya.

Namun ketika disunggung mengenai statusnya yang masih single, Shania tak banyak komentar. "Tak usah diomongin lah. Pokoknya saya masih sama dengan yang dulu," jawab Shania.

Selain itu, Shania juga tak mau dicap sebagai cewek yang suka gonta-ganti pasangan. Lantas kenapa tak segera melepas masa lajangnya? "Memang betul, tapi menikah itu kan bukan hanya masalah finansial tapi juga kepada persiapan mental untuk menjadi seorang ibu rumah tangga. Dan Tuhan memang belum menentukan," ujarnya.

Ada juga yang beranggapan kalau Shania takut menjadi ibu rumah tangga lantaran bentuk tubuhnya akan berubah. "Sebagai wanita saya kepengen punya anak. Kalau masalah anak dengan tubuh tidak ada hubungannya buat saya. Semua tergantung orangnya mau latihan atau tidak. Kalau masih rajin tubuh kita tetap akan seksi meski sudah punya anak," kata penyanyi berambut gimbal ini.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(dst/erl)

Rekomendasi
Trending