Kegiatan KapanLagi.com® Goes to Campus masih terus berlangsung, dan kali ini giliran STIKOM London School of Public Relations, di kawasan Karet, Jakarta Pusat yang mendapat giliran menikmati workshop gratis yang sarat dengan ilmu.
Acara berlangsung pada Rabu (24/11), yang diawali dengan perkenalan tentang
KapanLagi.com®, sebagai the biggest entertainment network di Indonesia."
KapanLagi.com® berawal dari sebuah mimpi. Kami tidak mengerti tentang media, tapi kami punya semangat yang tinggi untuk belajar. Never stop believing. Itulah salah satu dorongan semangat yang ada di
KapanLagi.com®. Sampai pada akhirnya kita bisa berdiri kokoh saat ini," ujar Dhemy Larasati, Deputy COO
KapanLagi.com®. Visi dan misi
KapanLagi.com® sebagai media hiburan yang tetap menjunjung tinggi prinsip jurnalistik, juga dijelaskan secara rinci oleh Dhemy. "Kita memang media hiburan, tapi kita juga nggak mau sembarangan nulis berita.
KapanLagi.com® tidak akan membuat berita, tanpa fakta dan kebenaran yang ada," lanjutnya. Workshop yang berlangsung selama kurang lebih 2 jam itu, kemudian diisi oleh presenter cantik,
Chantal Della Concetta sebagai pembicara mengenai bagaimana menjadi news presenter yang baik. "Saya juga nggak bisa langsung kok jadi news presenter, butuh waktu dan proses juga. Malahan saya awalnya juga gara-gara ngeliat presenter di Metro TV, jadi punya keinginan untuk jadi presenter," tutur
Chantal.Workshop yang dihadiri oleh lebih dari 200 mahasiswa itu juga memperlihatkan keseriusan mereka mengikuti materi-materi workshop yang diberikan. Farah, mahasiswi jurusan Mass Communication salah satunya. Ia ternyata punya keinginan yang sama dengan
Chantal. "Iya, aku sengaja mengosongkan waktu buat ikut workshop ini, karena aku memang ada keinginan juga pengen jadi news presenter. Dan setelah aku ikut workshop ini, aku bisa dapetin banyak banget pelajaran dan ilmu tentang jurnalistik," katanya.Kalau Farah ingin jadi seorang news presenter, lain halnya dengan Putra, mahasiswa jurusan Public Relations. "Workshop seperti ini bagus banget ya, dan saya seneng bisa dapet ilmu gratis dari
Chantal dan
KapanLagi.com®. Saya memang jurusannya bukan jurnalistik, tapi dari dulu saya memang suka nulis dan saya juga suka dengan dunia broadcast," ungkapnya.