'Dahsyatnya Awards' Adopsi Teknologi Konser Madonna?

Penulis: Anton

Diterbitkan:

'Dahsyatnya Awards' Adopsi Teknologi Konser Madonna? Dahsyatnya Awards

Kapanlagi.com - Tata musik disertai grafis apik bakal meramaikan gelaran malam anugerah Dahsyatnya Awards 2011 di Kemayoran pada 26 Januari mendatang. Bahkan pihak RCTI mengklaim teknologi yang dipakai mirip dengan perhelatan penyanyi Madonna saat manggung. Begitu dikatakan Rudi Ramawy, production & programming Director RCTI di depan media, Rabu (19/1).“Mungkin nanti akan kita menggunakan teknologi seperti Madonna, yaitu tata musik grafik. Selain itu Dahsyatnya Awards 2011 ini mengekspresikan kedahsyatanmu tanpa batas. Di mana sejak tahun 2008 musik variasi dari sisi musik yang paling digandrungi adalah Dahsyat,” ujarnya.Rudi menambahkan, pada tanggal itu juga pihaknya akan memaksa Raffi Ahmad dan Olga Syahputra untuk mengerjakan sesuatu yang menempuh bahaya. Namun dia enggan mengungkap secara detail mengenai bahaya yang akan ditempuh duo presenter DAHSYAT tersebut.“Sepanjang hari nanti mereka akan menempuh bahaya. Yang kita sendiri belum kasih tahu detailnya,” sambungnya sambil melirik Olga yang pasang wajah menegang.Menurut rencana di tanggal 26 Januari 2011, Dahsyatnya Awards 2011 bakalan tampil live di sejumlah titik seperti Bogor, Bandung dan Tangerang dari pagi hingga malam. Selain diramaikan pada musisi ternama seperti ST12, Nidji, Afgan, Smash, Kotak dan lain-lain, dibantu pula oleh host-host tamu serta bintang tamu yang masih menjadi kejutan. Sedangkan pemenang dari ajang Dahsyatnya Awards yang ketiga kali ini masing-masing personil memperoleh asuransi jiwa senilai Rp100 juta.    

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/dis/bun)

Editor:

Anton

Rekomendasi
Trending