Saif Ali Khan Dipastikan Bintangi Remake 'CHEF' Versi Bollywood
Saif Ali Khan ©istimewa
Kapanlagi.com - Bagi fans berat Jon Favreau, pasti sudah pernah nonton film CHEF yang ia bintangi bareng Sofia Vergara dan Robert Downey Jr. Kini film keluarga laris ini akan dibuat dalam versi Bollywood dan yang ditunjuk jadi bintang utamanya adalah Saif Ali Khan.Kepastian pembuatan remake CHEF dan penunjukan Saif Ali Khan itu diungkapkan oleh Vikram Malhotra, founder Abundantia Entertainmen. Nantinya akan ada tiga rumah produksi yang berkolaborasi untuk membuat film ini, Abundantia Ent, Fairview Ent milik Jon Favreau dan Eros International yang akan jadi distributor filmnya."Sejak pertama kali aku melihat CHEF, aku tahu kalau film ini harus dibuat versi India-nya. Ada hubungan yang manis, cerita yang bagus dan perjalanan unik untuk menemukan identitas diri membuat CHEF cocok untuk dibuat versi Bollywood dengan konteks dari India," ujar Vikram seperti dilansir dari Indian Express.
Saif Ali Khan bakal bintangi 'CHEF' versi India. ©heypopup.com"Aku juga senang karena sala satu aktor terbaik India, Saif Ali Khan akan menjadi tokoh utama di CHEF versi India ini," lanjutnya.CHEF adalah film indie buatan rumah produksi milik Jon Favreau dan ia bintangi sendiri. Film ini memiliki nuansa yang hangat, tidak sekedar pencarian identitas diri sendiri, tapi juga hubungan antara ayah dan anak yang sangat indah.Versi asli dari CHEF sudah berhasil membuat banyak penonton film di dunia jatuh cinta. Apakah nanti versi India-nya juga bakal sukses di pasaran? Ini kata Jon Favreau."Aku bahagia CHEF bakal dibuat dalam versi India. Aku bersemangat untuk melihat bagaimana film yang sangat personal ini diterjemahkan dalam budaya India. Tema makanan, musik dan keluarga tentu akan memberi nuansa yang lain," ujar Favreau.
Yang Ini Juga Tak Kalah Hot!!!
Remaja Gaul, Putra Saif Ali Khan dan Akshay Kumar Hangout Bareng
Jadi Tuan Rumah Pesta, Kareena Cium Mesra Suami di Hadapan Tamu
Perceraian Termahal Seleb Bollywood, Habiskan Ratusan Miliar!
Beda Agama, Kareena Kapoor Temani Saif Ali Khan Rayakan Idul Adha
Bikin Melting! Ini 'Pengorbanan' Cinta Saif Ali Khan Buat Kareena
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
