Minions Imut-Imut Berhasil 'Jegal' Dinosaurus Kejam
Diperbarui: Diterbitkan:
 Minions © Iluminati
    Minions © Iluminati
Kapanlagi.com - Buat penggemar si pembantu paling imut, minions, kini boleh berbangga. Film para makhluk kuning unyu ini berhasil mengukir sejarah lagi, kali ini di Inggris.
Dilansir dari The Hollywood Reporter, MINIONS berhasil menjungkalkan JURASSIC WORLD dari puncak box office Inggris. Bukan hanya itu, para pembantu super villain ini mengalahkan rekor TOY STORY dan FROZEN sebagai film animasi yang meraih pendapatan tertinggi selama tiga hari awal pemutaran di Inggris.
MINIONS debut di Inggris dengan pendapatan sebesar US$ 18,2 juta atau sekitar Rp 242 miliar. Pemasukan sebesar itu dua kali lipat dari yang didapat JURASSIC WORLD. Film yang dibintangi oleh Chris Pratt dan Bryce Dallas Howard ini memang sudah berada di pekan ketiganya, walaupun begitu pendapatan yang diraih MINIONS tetaplah fenomenal.
 Minion yang cute berhasil membawanya ke puncak box office © uNiversal Pictures
Minion yang cute berhasil membawanya ke puncak box office © uNiversal PicturesDengan pendapatan sebesar itu, MINIONS sudah cukup untuk menggeser rekor TOY STORY. Film tentang mainan dan bocah bernama Andy itu sebelumnya memegang rekor animasi dengan pendapatan terbesar di tiga hari pemutaran perdana di Inggris dengan US$ 18 juta atau sekitar Rp 239 miliar.
Minggu depan, Inggris akan kedatangan film-film besar seperti TERMINATOR GENISYS, MAGIC MIKE XXL, dan biografi penyanyi Amy Winehouse, AMY. Jadi kita tunggu saja apa minggu depan film yang salah satu pengisi suaranya Sandra Bullock ini bakal tetap berjaya atau malah tergeser.
Sementara itu, sebelumnya MINIONSÂ juga sukses menjadi film animasi dengan pendapatan terbesar di Indonesia yang menjadi salah satu negara pertama yang menayangkan spin-off DESPICABLE MEÂ ini. MINIONSÂ sendiri baru akan diputar di bioskop-bioskop Amerika Serikat 10 Juli mendatang.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(the/pit)
Rahmi Akbar Safitri
Advertisement
- 
								Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa  
 

 Liputan6.com
 Liputan6.com Kapanlagi.com
 Kapanlagi.com Bola.net
 Bola.net Bola.com
 Bola.com Merdeka.com
 Merdeka.com Fimela.com
 Fimela.com Brilio.net
 Brilio.net






 
             
                 
                     
             
										 
										 
										 
										 
										 
             
             
             
             
             
             
             
             
             
                             
                                     
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                            