Gara-Gara Spice Girls, Emma Stone Menangis di Depan Umum
Diterbitkan:
Emma Stone
@ fameflynet.com
Kapanlagi.com - Selama ini, Emma Stone adalah sosok wanita yang cool dan selalu terlihat sempurna. Namun kali ini, entah bagaimana dia sama sekali tidak sungkan menangis tersedu-sedu di depan umum. Kenapa?
Hal itu terjadi dalam interview dengan Australia 2Day FM Kamis (20/3) untuk mempromosikan THE AMAZING SPIDERMAN 2. Bukan menangis karena hal menyedihkan, namun Emma merasa terharu karena dapat berbicara dengan idolanya.
Emma Stone @ eonline.com
Host yang berbicara dengan Emma, Merrick Watts dan Sophie Monk mengungkapkan bahwa Melanie Brown aka Mel B, salah satu personil Spice Girls, tak bisa hadir di sana saat itu. Emma yang tak lain adalah fans berat Spice Girls langsung terharu saat tahu bahwa sang idola harusnya datang untuk menemuinya.
"Tunggu, Mel BÂ harusnya ada di sini? Ya ampun, aku mau menangis," ungkap Emma, yang pada saat itu langsung banjir air mata.
Dan tak lama kemudian, sebuah kotak kecil mulai mengeluarkan suara. Ternyata Mel B yang berbicara dan langsung menyapa kekasih Andrew Garfield itu dengan kata-kata 'Hi Emma!".
Jangan Lewatkan!!!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(eon/ris)
Riswinanti Permatasari
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
