Pangeran Harry Lakukan Tes HIV, dan Hasilnya Ternyata...

Penulis: Sanjaya Ferryanto

Diperbarui: Diterbitkan:

Pangeran Harry Lakukan Tes HIV, dan Hasilnya Ternyata... Pangeran Harry © abcnews

Kapanlagi.com - AIDS bisa dibilang sebagai penyakit berbahaya dan bisa menyerang siapa saja. Penyakit ini menyerang sistem imun, melemahkannya dan membuat penderitanya tak berdaya hingga ajal.

Tak ingin sesuatu yang buruk terjadi, Pangeran Harry pun bertindak. Adik Pangeran William ini melakukan tes HIV, untuk mengetahui apakah dirinya terjangkit virus penyebab AIDS tersebut.

Pangeran Harry melakukan tes tersebut di rumah sakit Guy and St. Thomas di London, Inggris pada hari Kamis, 14 Juli kemarin. Video tes tersebut juga diunggah dalam akun Facebook resmi Kerajaan Inggris.


"Pangeran Harry sedang berada di rumah sakit Guys and St. Thomas, untuk menunjukkan betapa mudahnya melakukan tes HIV," tambah caption dari video tersebut.

Siapapun itu, dan apapun statusnya, harus sudah mulai sadar untuk melakukan tes HIV. Pesan inilah yang coba untuk disampaikan oleh Pangeran Harry.

Hasilnya pun bisa langsung cepat diketahui, Pangeran Harry sehat dan tak terineksi virus apapun. Kamu mau coba untuk tes HIV?


(kpl/frs)

Rekomendasi
Trending